Manfaat Daun

Inilah Segudang Manfaat Teh Hijau yang Wajib Kamu Ketahui

1486
×

Inilah Segudang Manfaat Teh Hijau yang Wajib Kamu Ketahui

Sebarkan artikel ini

Inilah Segudang Manfaat Teh Hijau yang Wajib Kamu Ketahui

Manfaatnya.com – Teh seakan menjadi minuman khas bagi kita. Sebagai pendamping makan maupun sekedar menemani bersantai, teh tidak pernah absen kehadirannya dalam keseharian kita. Sebut saja Teh Oolong, Teh Herbal, hingga yang sering dijumpai, Teh Hitam dan Teh Hijau. Tahukah kamu ternyata selain Teh Hitam, manfaat Teh Hijau juga beragam lho!

Namun sebelum itu, kamu sudah tahu apa itu Teh Hijau? Pengertian dari Teh Hijau sendiri adalah teh yang dibuat dari daun teh Camellia Sinensis. Teh Hijau ini favorit banget di Tiongkok, Hong Kong, Jepang, Taiwan, Asia Tenggara, Timur Tengah, dan juga negara Barat.

Teh Hijau memiliki segudang manfaat karena dalam Teh Hijau mengandung antioksidan tinggi dan berguna banget untuk menolak racun masuk ke dalam tubuh. Tak hanya itu, Teh Hijau juga mengandung vitamin B, vitamin E, vitamin C, mangan, asam folat, kafein, dan magnesium. Pokoknya Teh Hijau punya sejuta manfaat untuk kesehatan tubuhmu.

 

Beragam Manfaat Teh Hijau Untuk Kesehatan

Penasaran kan apa aja sih manfaat Teh Hijau ini? Yuk, langsung aja kita bahas!

  • Teh Hijau untuk Menurunkan Kolesterol

Ternyata Teh Hijau bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol lho! Jadi Teh Hijau ini bakal membuat si kolesterol jahat menurun, dan si kolesterol baiknya meningkat deh. Kenapa bisa gitu? Karena Teh Hijau mengandung polifenol yang membantu menyingkirkan kolesterol yang akan diserap oleh usus.

  • Teh Hijau untuk Mencegah Diabetes

Teh Hijau bermanfaat untuk pencegahan diabetes karena ternyata Teh Hijau dapat meningkatkan kerja insulin dan juga mengurangi kadar gula darah penderita diabetes. Bahkan penelitian di Jepang menunjukkan bahwa orang-orang yang suka mengonsumsi Teh Hijau memiliki risiko 42% lebih rendah terkena diabetes lho!

  • Teh Hijau untuk Mengurangi Risiko Kematian Akibat Penyakit Kardiovaskular

Pengertian Penyakit Kardiovaskular sendiri adalah penyakit yang berhubungan dengan pembuluh darah dan jantung, penyakitnya termasuk stroke dan juga jantung. Nah, Teh Hijau ini berguna untuk meningkatkan antioksidan dalam darah jika kalian menyeduhnya dengan cara yang tepat ya! Perlu diingat bahwa kamu tidak perlu menambahkan gula ke dalam Teh Hijaumu.

  • Teh Hijau untuk Menurunkan Risiko Kanker

Mengapa mengonsumsi Teh Hijau bisa menurunkan risiko terkena kanker? Karena Teh Hijau mengandung polifenol yang berguna untuk membunuh sel kanker dan juga menghentikan pertumbuhan kanker. Bahkan National Cancer Institute pun pernah mengatakan bahwa polifenol yang terdapat dalam Teh Hijau memang terbukti dapat menekan pertumbuhan tumor.

  • Teh Hijau untuk Diet Sehat

Bukan berarti dengan rutin minum Teh Hijau berat badanmu bisa langsung turun drastis, bukan begitu ya! Tapi kamu bisa mengganti minuman manis yang biasa kamu konsumsi dengan Teh Hijau.

Baca juga:  Selain untuk Masak, Ini Manfaat Daun Salam Lainnya untuk Kesehatan

Karena minuman manis seperti soft drink maupun minuman dalam kemasan memiliki kadar gula dan kalori yang tinggi. Sedangkan Teh Hijau sendiri rendah kalori, makanya bagus banget buat membantu program diet sehatmu.

  • Teh Hijau untuk Meningkatkan Daya Ingat

Teh Hijau ternyata bermanfaat untuk meningkatkan daya ingat lho! Karena kandungan L-teanin yang bisa membantu mencegah kepikunan dan juga meningkatkan daya ingat. Bahkan penelitian dalam jurnal Psycopharmacology di tahun 2014 menyatakan bahwa Teh Hijau diklaim bisa meningkatkan fungsi kognitif otak manusia, khususnya daya ingat.

  • Teh Hijau untuk Mempercantik Kulit Wajah

Wah ternyata selain bermanfaat untuk kesehatan, manfaat dari Teh Hijau juga bisa kamu rasakan untuk kulit wajah lho! Karena mengonsumsi Teh Hijau ternyata dapat mengeluarkan racun dari kulit, menghilangkan bekas luka, mengurangi peradangan, dan juga kulit wajah menjadi lebih elastis.

  • Teh Hijau untuk Kesehatan Kulit

Teh Hijau juga bermanfaat lho untuk mengobati masalah inflamasi kulit, contohnya ketombe dan psoriasis. Apa itu psoriasis? Psoriasis adalah penyakit kulit inflamasi yang berdampak pada timbulnya bercak kemerahan, kering, dan pengelupasan pada kulitmu. Nah, Teh Hijau ini mengandung polifenol yang berguna untuk memperlambat pertumbuhan dari sel penyebab inflamasi kulit tersebut.

  • Teh Hijau untuk Mengurangi Lingkaran Hitam dan Bengkak pada Mata

Karena Teh Hijau mengandung tanin dan antioksidan yang bermanfaat banget untuk mengobati mata yang bengkak maupun menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata. Zatnya bekerja dengan menyusutkan pembuluh darah di bagian bawah kulit halus sekitar mata. Untuk kamu yang suka begadang atau habis nangis dan mata jadi bengkak, bisa dicoba nih!

  • Tidak Hanya Manfaat, Namun Teh Hijau Juga Memiliki Efek Samping Lho!

Segala sesuatu yang berlebihan memang tidak baik, begitupun dalam mengonsumsi Teh Hijau. Alih-alih mendapatkan manfaat Teh Hijau, yang kamu dapatkan justru efek samping yang tak sesuai dengan ekspektasimu. Lalu apa saja efek samping dari Teh Hijau?

  • Kepala Pusing

Mengapa hal ini bisa terjadi? Karena seperti yang sudah dijelaskan tadi bahwa Teh Hijau mengandung kafein. Nah, kafein ternyata bisa menyebabkan kepala pusing jika kamu mengonsumsinya terlalu banyak.

Baca juga:  Manfaat Daun Sirih Cina untuk Wajah: Rahasia Kulit Sehat dan Cerah

Selain kepala pusing, kafein juga dapat membuat perasaan cemas dan gelisah meningkat, gemetar, dan sakit perut. Bahkan ngerinya lagi, jika kamu mengonsumsi kafein dalam jumlah berlebihan pada waktu kamu sedang hamil, dapat berisiko meningkatkan bayi cacat lahir hingga keguguran.

  • Insomnia atau Gangguan Tidur

Selain membuat kepala pusing jika dikonsumsi secara berlebihan, kafein juga menjadi penyebab dari insomnia atau gangguan tidur ini. Karena ternyata kafein dapat menstimulasi otak supaya tetap aktif dan membuat kamu bisa terjaga semalaman. Bahkan jika kamu sedang menyusui, akibatnya sang bayi akan kurang tidur di kemudian hari.

  • Kekurangan Zat Besi

Jika kamu mengonsumsi Teh Hijau dalam jumlah yang banyak maka dapat mempengaruhi penyerapan zat besi di dalam tubuhmu. Karena Teh Hijau mengandung tanin sehingga saat kamu mengonsumsi makanan yang mengandung zat besi, tubuhmu tetap tidak akan bisa untuk menyerap, terlebih jika kamu mengonsumsi Teh Hijau setelah makan.

Tapi jangan khawatir, kamu tetap bisa mengonsumsi Teh Hijau tanpa mempengaruhi penyerapan zat besi di dalam tubuhmu dengan cara menambahkan perasan lemon ke dalam Teh Hijaumu. Karena vitamin C yang terkandung pada lemon akan meningkatkan penyerapan zat besi di dalam tubuhmu.

 

Jadi Intinya, Lebih Bagus Teh Hitam atau Teh Hijau Sih?

Jika berbicara mengenai proses pembuatan, Teh Hijau diproses tanpa fermentasi dan tanpa pengeringan terlebih dahulu. Sedangkan Teh Hitam memerlukan fermentasi, pengeringan dilakukan dengan dijemur atau dipanggang terlebih dahulu, lalu fermentasi dilakukan dengan cara digiling dan harus terpapar udara.

Nah, karena proses fermentasi itulah, membuat kadar antioksidan yang terkandung dalam Teh Hitam menjadi lebih rendah. Sedangkan kita membutuhkan antioksidan untuk mencegah risiko terkena penyakit jantung dan kanker.

Baca juga:  Inilah Segudang Manfaat Daun Pepaya Meskipun Mempunyai Rasa Pahit

Tapi bukan berarti Teh Hitam tidak baik untuk dikonsumsi ya! Mereka berdua sama-sama memiliki manfaat baik untuk tubuhmu kok. Yang membuat dua teh ini berbeda adalah antioksidan, asam amino L-theanine, dan kafein yang dikandung dari masing-masing jenis teh. Semua kembali lagi pada kebutuhan dan kondisi kesehatan kalian masing-masing ya!

 

Nah, itu tadi manfaat Teh Hijau yang mungkin belum kalian ketahui. Setelah membaca artikel ini, apakah kalian tertarik untuk rutin mengonsumsi Teh Hijau? Oh iya, untuk kamu yang kondisi tubuhnya sehat, boleh mengonsumsi Teh Hijau dua sampai tiga gelas sehari, jangan berlebihan ya, because the greatest wealth is health!